Senin, 17 Januari 2011

Hormon Testosteron Memperbaiki Kualitas Hidup Kaum Wanita

http://www.flucard.blogspot.com

Testosteron juga berperan cukup penting untuk kaum wanita, dimana pada wanita, hormon testosteron juga akan meningkat setelah fase pubertas, karena testosteron merupakan prekursor dari estrogen.
Kadar testosteron pada wanita akan meninggi pada awal usia 20 tahunan. Penggunaan konstrasepsi oral yang menekan fungsi  produksi seluruh hormon seksual seperti testosteron, estrogen dan progesteron. Adapun pengobatannya cukup sederhana dengan pemberian kembali dari sejumlah testosteron (add back therapy).
Banyak praktisi klinis/ dokter yang melihat, bahwa efek lebih banyak dari kekurangan defisiensi testosterone terutama pada wanita yang memasuki fase menopause. Ovarium memproduksi cukup banyak estrogen dan juga testosteron, di mana dalam keadaan menopause, wanita mengalami kekurangan produksi dari hormon tersebut termasuk di dalam progesteron, sehingga pada fase ini dan juga perimenopause, wanita tidak hanya perlu diobati dengan penambahan estrogen (Estrogen Replacement Therapy) saja, namun untuk mengkoreksi hal yang lainnya seperti dorongan seksual / libido, kekurangan kekuatan, dan masa  otot dan perubahan mental/perilaku tetap diperlukan tambahan hormon lainnya, dalam hal ini salah satunya dengan pemberian testosteron.
Dokter seringkali memberikan sekitar 50-100 mcg testosterone pada wanita setiap bulannya untuk meningkatkan dorongan seksual, selain itu terapi dengan testosterone gel yang mempunyai efek serupa dengan bentuk patch (plester), dan diberikan setiap hari ternyata memberikan keuntungan terhadap absorpsi/ penyerapan yang lebih baik.
Pandangan baru yang terkait langsung dengan terapi pengganti testosteron pada wanita, dapat memberikan efek sistemik bukan hanya untuk meningkatkan dorongan/ perbaikan fungsi seksual pada wanita, namun juga mengurangi tingkat stress, menguatkan otot dan membantu secara mental pada wanita yang mengalami keadaan paska menopause

http://www.flucard.blogspot.com

Tidak ada komentar: