Seks yang hebat ternyata tidak hanya ditentukan oleh posisi seks dan gaya bercinta. Seks luar biasa juga dibangun oleh susunan hormon di dalam tubuh. Setidaknya ada empat hormon seks alami tubuh yang ikut menstimulasi syaraf dan memicu anda ketika sedang bercinta sampai orgasme.
Supaya lebih jelas, sebaiknya anda mengethaui empat hormon seks tersebut dan apa saja fungsinya bagi tubuh.
1. Hormon Oxytocin
Dikenal juga dengan sebutan Cuddling Hormone. Hormon Oxytocin adalah hormon yang bertanggung jawab mencinptakan ikatan emosional antara anda dan pasangan. Hormon ini juga ditemukan dalam ASI yang menjadi pencetus ikatan antara bayi dan Ibu. Dalam urusan seks, hormon ini terdapat di area hypothalamus dalam otak.
Pada wanita yang mendapat rangsangan di daerah payudara, misalnya saat daerah puting di isap pasangan maka tubuh wanita akan memproduksi hormon oxytocin yang sangat banyak. Hasil penelitian terakhir menunjukkan bahwa semakin banyak hormon oxytocin yang dihasilkan saat bercinta maka semakin kuat orgasme yang dirasakan.
2. Hormon Endorfin
Hormon ini biasa juga disebut Mofin alami tubuh karena sifatnya yang bisa menghilangkan rasa sakit. Hormon endorfin dihasilkan oleh kelenjar pituari dan hypothalamus di daerah tulang belakang saat sedang bercinta atau sedang berolah raga. Hormon endorfin menghasilkan rasa nyaman dan rasa senang saat orgasme. Berhubungan seks secara teratur akan membuat tubuh memproduksi hormon endorfin dan membuat tubuh lebih sehat.
3. Hormon Adrenalin
Hormon ini disebut juga hormon lelaki dan akan dihasilkan berlipat-lipat kali banyaknya saat bercinta. Jantung yang berdetak cepat dan aliran darah yang mengalir kencang ke otot-otot tubuh, semuanya dipicu oleh hormon adrenalin. Hormon ini ekan mengaktifkan syaraf dan mempercepat aliran darah di seluruh tubuh selama bercinta. Inilah alasan mengapa anda merasa begitu kuat ketika bercinta, seperti punya tenaga dalam anda melakukan gerakan-gerakan seks tanpa henti meski nafas anda terengah-engah. Semuanya itu disebabkan hormon adrenalin anda.
4. Hormon Testoterone
Hormon ini disebut juga hormon seks, dihasilkan oleh testis pada pria dan indung telur pada wanita. Fungsi hormon testosteron adalah meningkatkan libido anda, itulah sebabnya hormon testosteron biasa juga disebut hormon seks terutama pada pria.
Source : sexualitas.net
Gamma-Ray ; http://flucard.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar